Peringatan Hari Kartini di MTsN Pedan 2016

Pedan-Tanggal 21 April adalah momen yang istimewa bagi kaum hawa di Indonesia. Tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Kartini adalah pejuang emansipasi wanita Indonesia. Pada jamannya, Kartini telah memperjuangkan kaum wanita dari keterpurukan bahwa pada masa itu wanita tidak bisa bekerja, berkarir, dan beraktivitas seperti saat ini.

 

Pada masa Kartini, wanita hanya sebagai ‘konco wingking’ (teman di belakang). Pekerjaan wanita hanya di belakang seperti mencuci, masak, bersih-bersih rumah, pekerjaan-pekerjaan wanita lainnya. Pada masa itu wanita tidak boleh sekolah, sehingga wanita tidak punya ketrampilan yang bisa untuk menopang masa depannya.

 

Kartini muda pada masa itu telah membuktikan bahwa wanita bisa disejajarkan dengan pria. Namun demikian, wanita tetap memegang kodratnya sebagai wanita. Kartini telah membuktikan kepada dunia luar bahwa wanita harus bisa juga berkembang seperti kaum adam.

 

Peringatan Hari Kartini di MTs Negeri Pedan pada 21 April 2016 sangat sederhana. Memang memperingati Hari kelahiran R.A. Kartini ini tidak harus mewah. Siswa tidak memakai pakaian kebaya atau pakaian khusus. Siswa memakai pakaian seragam hari Kamis yaitu atas batik dan bawah celana atau rok putih. Untuk guru dan karyawan memakai pakaian atas putih dan bawah hitam atau gelap.

 

Peringatan Hari Kartini tahun ini dimulai dengan upacara bendera pada pukul 07.00. Peserta upacara adalah siswa/siswi sedangkan petugas upacara adalah guru dan karyawan. Untuk petugas koor guru dan karyawan baik putra maupun putri. Petugas bendera, pembacaan UUD 1945, asisten pembina, komandan kompi, pemimpin upacara, pembawa acara, dan pembaca doa semua guru putri. Petugas yang putra adalah hanya pembina upacara, yaitu kepala madrasah.

 

Sehari sebelum peringatan Hari Kartini para siswa diumumkan untuk membawa kado senilai lima rubu rupiah. Setelah upacara bendera diadakan acara tukar menukar hadiah. Sebelum acara tukar hadiah dimulai siswa-siswi mengelilingi hadiah yang telah dikumpulkan di halaman madrasah. Sambil menyanyikan Lagu Ibu Kita Kartini siswa/siswi berjalan berputar mengelilingi tumpukan hadiah. Siswa-siswi kemudian mengambil hanya satu hadiah secara acak dan tidak boleh sama dengan yang dibawa dari rumah.

 

Acara selanjutnya adalah lomba. Berbagai lomba diadakakan, antara lain lomba menyanyikan lagu daerah dilaksanakan di ruang kelas 7B, lomba bercerita biografi Kartini di ruang kelas 7A, lomba murotal di ruang kelas 7E, lomba hafalan UUD 1945 di ruang kelas 8E, dan lomba baca puisi Kartini di depan kantor guru. Lomba yang lain adalah voli antara Tim dari Guru melawan Tim dari OSIS.

 

Foto-foto kegiatan lomba dapat dilihat pada grup Facebook MTs Negeri Pedan.

 

AM

Peringatan Hari Kartini di MTsN Pedan 2016

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas