Masing-masing Satu Siswi Ikuti USBNBK dan UNBK Susulan 2019 di MTs N 4 Klaten

Pedan-Ujian Berbasis Komputer (UBK) telah diikuti oleh siswa-siswi MTs Negeri 4 Klaten di Pedan (Madtsanida). Namun, ternyata ada siswa yang karena sesuatu hal tidak bisa mengikuti UBK secara semuanya.

Terdapat dua siswi yang dengan sangat terpaksa harus mengikuti UBK susulan. UBK susulan tersebut adalah USBNBK dan UNBK. Dua siswi tersebut semuanya ada di Lab 1 (server 1).

Siswi yang mengikuti UNBK Susulan adalah Reny Ayuk Pramesti. Reni berada di sesi 3 pada Lab 1. Reni harus mengikuti UNBK Susulan karena pada hari kedua UNBK (mata pelajaran matematika) ada kendala teknis yang menyebabkan ia harus mengulang. Reni mengikuti UNBK Susulan mata pelajaran matematika pada Senin, 29 April 2019 pukul 10.30-12.30. UNBK Susulan berada di Lab 1.

Siswi yang mengikuti USBNBK Susulan adalah Rosi Azzahra. Rosi berada di sesi 1 Lab 1. Rosi harus mengikuti USBNBK Susulan karena pada hari pertama sampai hari ketiga harus diponame di sebuah rumah sakit. Enam mata pelajaran yang belum diikuti oleh Rosi pada USBNBK, sehingga harus ikut susulan.

Jadwal USBNBK untuk Rosi adalah hari pertama, Senin (29/04/2019) mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia (07.00-08.30) dan PKn (08.30-10.00). Hari kedua, Selasa (30/04/2019) mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Inggris (07.00-08.30) dan IPS (08.30-10.00). Hari ketiga, Rabu (02/05/2019) mata pelajaran yang diujikan adalah Matematika (07.00-08.30) dan Akidah Akhlak (08.30-10.00).

Sebelumnya, pada Sabtu (27/04/2019) Lab 2 diadakan seting untuk USBNBK Susulan. Seting meliputi penjadwalan di mesin VM pada server serta seting cek clint. Hal yang harus disiapkan yang lain adalah cetak daftar hadir USBNBK Susulan. Rosi yang semula berada di Lab 1 dipindahkan ke Lab 2.

Sementara Lab 1 pada Minggu (28/04/2019) pukul 06.00 sampai 08.55 WIB diadakan sinkron UNBK Susulan. Lamanya sinkron karena eror pada server pusat. Persiapan yang lainnya adalah unduh dan cetak daftar hadir dan kartu UNBK Susulan.

AM

Masing-masing Satu Siswi Ikuti USBNBK dan UNBK Susulan 2019 di MTs N 4 Klaten

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas