Upacara HAB Kemenag di MTsN Pedan Berlangsung Khidmat

Pedan-Serangkaian kegiatan menyambut Hari Amal Bhakti Kementerian Agama (HAB Kemenag) yang ada di Kabupaten Klaten, termasuk yang ada di MTs Negeri Pedan (MTs). Puncak kegiatan ditutup dengan upacara bendera.

Hari Minggu, 3 Januari 2016 adalah hari yang istimewa bagi karyawan/karyawati Kemenag di seluruh Indonesia. Pasalnya, meskipun tanggal merah, mereka tetap semangat dalam mengikuti upacara di satuan kerja (satker) masing-masing, termasuk di MTs.

Termasuk guru/karyawan yang ada di MTs Negeri Pedan, Klaten, Jawa Tengah (MTs) mengikuti HAB Kemenag yang ke-70 bersama karyawan Kemenag lain yang ada di sekitar MTs. Mereka adalah guru-guru dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan karyawan dari Kantor Urusan Agama (KUA) yang ada di sekitar MTs.

Tak hanya guru dan karyawan MTs saja, upacara dengan pembina Kepala MTs Drs. Zainudin Kholid, M. Pd. ini juga diikuti oleh ratusan siswa-siswi kelas VII, VIII, dan IX. Sementara pemimpin upacara adalah Edi Supraptana, S. Pd, M. Pd.

Dalam amanahnya, pembina upacara menjelaskan bahwa Kemenag lahir pada 3 Januari 1976. Meskipun Indonesia bukanlah negara agama, namun kementerian yang khusus membidangi agama tetap dipertahankan. Indonesia juga bukan negara sekuler.

Sebenarnya ada sambutan dari Menteri Agama, namun tidak dibacakan karena ada 8 lembar. Namun inti dari sambutan Menteri Agama tersebut adalah bahwa Kemenag adalah kementerian yang melayani masyarakat, bukan dilayani. Sebagai guru dan karyawan yang bertugas sebagai tenaga pendidik dan kependidikan melayani masyarakat dalam memdidik anak bangsa dan selalu memberikan informasi pada masyarakat (orang tua/wali siswa) tentang anak didiknya.

Untuk tanun 2016 ini HAB Kemenag mengambil tema “Meneguhkan Revolusi Mental Kementerian Agama Untuk Melayani”. Dalam tema ini dijabarkan bahwa pegawai di lingkungan Kemenag antara lain harus memiliki sifat integritas, bersih, transparan, keteladanan, dan profesional.

Selesai upacara dilanjutkan dengan ramah-tamah dengan tamu undangan dari satker lain yang mengikuti upacara di MTs.
(AM)

Upacara HAB Kemenag di MTsN Pedan Berlangsung Khidmat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas